Visi Sekolah
Tuesday, 06 Jun 2023
  • INFORMASI PPDB DAPAT DILIHAT KLIK DISINI | SMA NEGERI 3 CIAMIS - BERIMAN AMANAH NAIK GESIT KREATIF INOVATIF DAN TANGGAP

Metaverse Dunia Pendidikan

Monday, 3 January 2022 Oleh : Agus Irawan

HADIRNYA metaverse melahirkan berbagai tantangan dan peluang dalam dunia pendidikan.

Metaverse akan menciptakan pengalaman baru yang berbeda, ‘hyper interactive’ dengan tingkat engagement meningkat signifikan, 24/7, borderless dengan hadirnya ruang tidak terbatas, multi international engagement yang lebih lebar, aktif dan bebas.

Mengutip KBBI, meta berarti sebuah perubahan. Dalam bahasa Yunani kuno bermakna sesudah (after) dan melebihi (beyond).
Praktik metaverse dalam pendidikan berarti akan terjadi dan bahkan sudah terjadi ketika praktik transfer ilmu dilakukan tanpa mengenal batas ruang dan waktu.

Bayangkan hampir semua aktivitas fisik dan interaksi sosial (belajar, bermain, rapat, diskusi, belanja, bekerja hingga berkreasi) dapat dilakukan dalam dunia virtual dalam bentuk teleportasi instan dengan teknologi hologram.

Semua diwujudkan secara virtual melalui integrasi dari media sosial, virtual reality (VR), augmented reality (AI), cryptocurrency dan berbagai perangkat yang sedang hype saat ini.

Meskipun masih terdengar asing dan jauh dari implementasi dalam ruang lingkup perguruan tinggi, namun sudah seharusnya para pemimpin perguruan tinggi bersiap. Misal, performa metaverse akan berjalan baik ketika proses transfer data berjalan lancar. Ini dapat terwujud dengan proses migrasi data yang besar, sehingga perlu dibangun dengan infrastruktur internet dan digital yang memadai. Beberapa universitas di dunia mulai merancang lingkungan pendidikan digital.

Contohnya, Universitas Amman Arab di Yordania telah bekerja sama dengan perusahaan yang bergerak di bidang virtual reality untuk membuat perangkat khusus.

CEU University di Spanyol membangun prototipe kampus mereka untuk mendukung komunitas pembelajaran yang berbasis Minecraft Education Edition.

Proyek ini melibatkan 200 mahasiswa mereka. Khon Kaen University di Thailand meluncurkan proyek yang bernama Metaverse Experience.
Kehadiran metaverse menambah alasan bagi dunia pendidikan untuk semakin berkembang secara progresif.
Dengan semakin canggihnya internet, bukan tidak mungkin pendidikan akan berpindah dari dunia nyata ke dunia virtual.

Pasti kita belum pernah terbayang sebelumnya bagaimana 6-10 tahun dari sekarang aktivitas interaksi tatap muka dalam dunia pendidikan seperti orientasi mahasiswa baru, conference, tur kampus, ujian tengah/akhir semester, interview, hingga proses magang dapat berpindah ke dunia virtual metaverse.

Singkatnya, ada banyak potensi tak diketahui yang dimiliki metaverse yang bisa digali para stakeholder pendidikan.

Tulisan Lainnya

No Comments

Tinggalkan Komentar

 

Pengumuman

Diterbitkan :
Jadwal PTM Minggu Ke-3 SMAN 3 Ciamis
Diterbitkan :
Jadwal PTM Minggu Ke-2 SMAN 3 Ciamis
Diterbitkan :
Jadwal PTM Minggu Ke-1 SMAN 3 Ciamis